Ini Efeknya Jika Tidak Tidur Lebih dari 24 Jam, Bisa Halusinasi

Ini Efeknya Jika Tidak Tidur Lebih dari 24 Jam, Bisa Halusinasi - GenPI.co JATENG
Ilustrasi tidur (unplash.com)

GenPI.co Jateng - Tahukah jika Anda 3-4 malam tanpa tidur, Anda bisa mulai berhalusinasi.

Kurang tidur yang berkepanjangan dapat menyebabkan gangguan kognitif, lekas marah, delusi, paranoid, dan psikosis.

Berikut efeknya jika Anda tidak tidur hingga 72 jam atau 3 hari, seperti dikutip healthline.com, Senin (27/12)

BACA JUGA:  Ayo Ubah Posisi Tidurmu, Ini Lho yang Terbaik Bagi Kesehatan

Tidak tidur 24 jam

Anda mungkin melewatkan tidur untuk bekerja, belajar untuk ujian, atau merawat anak yang sakit.

BACA JUGA:  7 Makanan Ini Lebih Sehat Jika Dikonsumsi Mentah

Meskipun tidak akan berdampak signifikan pada kesehatan Anda secara keseluruhan, melewatkan tidur malam akan memengaruhi Anda.

Anda akan mengalami ngantuk, lekas marah, terganggu dalam mengambil keputusan, persepsi yang berubah, defisit memori, hingga gangguan penglihatan dan pendengaran.

BACA JUGA:  Terjebak dalam Hubungan Tak Sehat? Ini Ciri-Cirinya

Selain itu, Anda akan mengalami penurunan koordinasi tangan dan mata, ketegangan otot meningkat, hingga peningkatan risiko kecelakaan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya