Akhirnya! Jambret Spesialis Korban Wanita di Jepara Ditangkap

Akhirnya! Jambret Spesialis Korban Wanita di Jepara Ditangkap - GenPI.co JATENG
Kapolres Jepara AKBP Warsono didampingi Kasat Reskrim AKP Ahmad Masdar Tohari saat konferensi pers di Mapolres Jepara, Rabu (15/2). (Foto: ANTARA/Akhmad Nazaru)

GenPI.co Jateng - Jambret dengan sasaran korban wanita akhirnya ditangkap Polres Jepara.

Kapolres Jepara AKBP Warsono mengatakan dari hasil pemeriksaan petugas, pelaku sudah menjalankan aksi serupa di lintas kecamatan di Kabupaten Jepara sebanyak 4 kali.

"Berdasarkan pengakuan tersangka berinisial IKN (22) warga Desa Kuanyar, Kecamatan Mayong, Jepara, sasaran korbannya sengaja dipilih perempuan karena dinilai paling mudah dalam menjalankan aksinya," kata dia, Rabu (15/2).

BACA JUGA:  Angin Puting Beliung Terjang Jepara, 31 Rumah Warga Rusak

Selain menangkap pelaku, polisi mengamankan barang bukti berupa dompet dan uang sebesar Rp4,1 juta.

Kapolres membeberkan pelaku tertangkap ketika beraksi di Jalan Desa Kalipucang Wetan, Kecamatan Welahan, Kabupaten Jepara, pada akhir Januari 2023 lalu.

BACA JUGA:  Alhamdulillah, Angka Kemiskinan di Jepara Turun 0,56%

Saat itu pelaku mengetahui ada dua perempuan yang berboncengan sepeda motor di Jalan Desa Kalipucang Wetan, Kecamatan Welahan, Kabupaten Jepara.

Pelalu lalu mendekati korban dan langsung mengambil paksa barang berharga yang diletakkan di dashboard sepeda motor.

BACA JUGA:  Wisatawan Terjebak di Karimunjawa, Pemkab Jepara Sediakan Penginapan Sementara

Ketika itu jalan tersebut dalam kondisi sepi karena bertepatan dengan waktu salat Jumat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya