
GenPI.co Jateng - Tahukah Anda, teknik akupunktur ternyata bisa menjadi alternatif bagi perempuan yang mendambakan wajah cerah atau glowing.
"Kurang cerahnya wajah disebabkan berbagai macam, bisa karena aliran darah di wajah tidak lancar, energi chi kurang mengalir dengan baik, atau lainnya. Untuk memperlancar aliran darah di wajah itu salah satunya dapat menggunakan akupunktur," kata praktisi akupunktur, dr. Syarif Hadi, Jumat (11/2).
Cara yang digunakan dalam akupunktur terbilang unik karena dilakukan dengan menusukkan jarum pada titik-titik tubuh tertentu.
BACA JUGA: 5 Tips Menghilangkan Lemak pada Perut Supaya Tetap Sehat
Dalam akupunktur kecantikan, salah satunya ditusukkan pada titik pertemuan otot sehingga menyebabkan peradangan lokal yang nantinya mampu membuat relaksasi pada otot.
Tujuan lain dari akupunktur adalah untuk peremajaan kulit dan merangsang nutrisi agar normal.
BACA JUGA: Ini 3 Tips Diet Rendah Garam Agar Tubuh Tetap Sehat
Teknik mencerahkan wajah atau glowing adalah penusukannya dilakukan pada titik saraf dan otot yang diharapkan ada efek kontraksi atau berkedut sensasinya.
Dengan efek berkedut tersebut, layaknya olah raga muka, sehingga otot bergerak dan menimbulkan efek cerah.
BACA JUGA: 6 Tips Makeup Ala Gadis-Gadis Korea, Jangan Lupa Bersihkan Wajah
Di sisi lain, akupuntur juga berfungsi untuk mengurangi dampak penuaan dari sisi kerutan pada wajah serta melancarkan peredaran darah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News