Jaga Tahun Baru di Magelang Tetap Kondusif, Polres Siapkan Ini

Jaga Tahun Baru di Magelang Tetap Kondusif, Polres Siapkan Ini - GenPI.co JATENG
Kapolres Magelang, AKBP Mochammad Sajarod Zakun. (Foto: beritamagelang.id)

GenPI.co Jateng - Polres Magelang menyiapkan beberapa skenario untuk pengamanan malam pergantian Tahun Baru pekan ini.

Meskipun demikian, Polres Magelang mengedepankan pengamanan yang aman dan kondusif pada perayaan Tahun Baru ini.

"Ada beberapa skenario pengamanan dan semua itu untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif pada malam pergantian tahun," kata Kapolres Magelang, AKBP Mochammad Sajarod Zakun, dikutip beritamagelang.id, Selasa (28/12).

BACA JUGA:  Potensinya Top, Pemkab Magelang Perluas Budidaya Tanaman Obat

Kapolres mengucapkan terima kasih kepada jajarannya yang telah mengamankan jalannya ibadah Misa Natal yang dimulai sejak Jumat (24/12) sampai Minggu (26/12).

Menurut dia, ibadah Natal di Magelang berjalan lancar, sementara situasi keamanan, ketertiban masyarakat juga aman.

BACA JUGA:  Please Tahun Baru di Rumah Saja, Alun-Alun Kota Magelang Ditutup

Di sisi lain, Kapolres juga mengintensifkan razia terhadap peredaran minuman keras (miras) di masyarakat.

Razia miras terus dilaksanakan karena benda ini kerap memicu kejadian kriminilitas di masyarakat.

BACA JUGA:  Wong Magelang Bikin Tegel Motif Corona, Dipesan Pak Prabowo Lho

“Apakah itu perkelahian maupun penganiayaan sehingga dapat menimbulkan orang luka, bahkan bisa berakibat orang meninggal dunia," papar dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya