Kronologi Penangkapan Yosep Parera, Pengacara Kondang di Semarang yang Tertangkap OTT KPK

Kronologi Penangkapan Yosep Parera, Pengacara Kondang di Semarang yang Tertangkap OTT KPK - GenPI.co JATENG
Suasana terkini kantor pengacara milik Yosep Parera di Perumahan Semarang Indah. (Foto: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com)

GenPI.co Jateng - Pengacara ternama di Semarang, Yosep Parera (YP), tertangkap operasi tangkap tangan Komisi Pemberantasan Korupsi (OTT KPK) pada Kamis (22/9).

Yosep Parera ditangkap KPK di kantornya kawasan Semarang Indah, Kelurahan Tawang Mas, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang.

Ketua RT 5 RW 9 Kelurahan Tawang Mas Hiendrasyah (62) mengatakan kronologi penangkapan YP ini diketahui oleh petugas keamanan.

BACA JUGA:  KPK OTT Pejabat MA, Oknum Pengacara di Semarang Ikut Terciduk

"Sekitar pukul 12.45 WIB itu dia dijemput 5 mobil," kata Hien, Jumat (23/9).

Hien menjelaskan saat itu dia mendapatkan informasi ada polisi berpakaian preman berada di pos petugas keamanan.

BACA JUGA:  KPK Telusuri Aliran Uang ke Bupati Pemalang Nonaktif, Ternyata Begini

Akan tetapi, polisi tersebut tak banyak bicara terkait maksud dan tujuannya.

"Di sini banyak polisi. Aku tanya polisi yang di sini ada kegiatan apa, dia tidak bilang," imbuh dia.

BACA JUGA:  KPK Perpanjang Masa Penahanan Bupati Pemalang Nonaktif, Ini Alasannya

Polisi tersebut diketahui hanya sebentar di pos keamanan. Ada pula polisi lain yang berjaga seperti mengepung 2 titik sekitar kantor milik Yosep Parera.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Detik-detik Pengacara Semarang Yosef Parera Ditangkap KPK

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya