Astaga! Mobil Tertabrak KA Bangunkarta, 2 Orang Meninggal Dunia

Astaga! Mobil Tertabrak KA Bangunkarta, 2 Orang Meninggal Dunia - GenPI.co JATENG
Kondisi mobil yang tertabrak KA Bangunkarta di perlintasan di Desa Kuntili, Kecamatan Sumpiuh, Kabupaten Banyumas, Rabu (23/2). (Foto: ANTARA/KAI Purwokerto)

Akibat kejadian tersebut, bagian belakang mobil berpelat nomor B 1559 ZFY tertabrak KA Bangunkarta.

Mereka yang menjadi korban adalah warga Desa Sibrama RT 01 RW 01, Kecamatan Kemranjen, Banyumas.

Korban yang meninggal dunia diketahui bernama Supardi (40) dan Yatiman.

BACA JUGA:  Awas! Tak Pakai Peduli Lindungi, Usaha Disegel Satpol PP Semarang

Sedangkan korban luka-luka bernama Supriati (60), Herni Widiasari (20), dan Widiono (60).

"Seluruh korban telah dibawa ke rumah sakit terdekat, sedangkan sopir berinisial WP telah diamankan di Polsek Sumpiuh," papar dia.

BACA JUGA:  Ini Tarif Khusus Kereta Api di Daop 5 Purwokerto, Mulai Rp 15.000

Peristiwa ini mengakibatkan KA Bangunkarta berhenti sementara untuk memeriksa lokomotif CC 203 98 18 yang menarik rangkaian kereta api.

"PT KAI Daop 5 Purwokerto mengajak seluruh pengguna jalan untuk bersama-sama menaati rambu-rambu yang ada serta lebih waspada saat akan melintasi perlintasan sebidang kereta api. Untuk menekan angka kecelakaan dan korban, maka masyarakat diharapkan dapat lebih disiplin dalam berlalu lintas serta menyadari dan memahami juga fungsi pintu perlintasan," jelas dia.(*)

BACA JUGA:  Syarat dan Aturan Terbaru Naik Kereta Api, Mulai 3 Januari 2022

Video heboh hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya