Deteksi Dini Jadi Kunci, RSUD Kudus Siapkan Layanan Jemput Bola

Deteksi Dini Jadi Kunci, RSUD Kudus Siapkan Layanan Jemput Bola - GenPI.co JATENG
Poliklinik Tumbuh Kembang Anak RSUD Loekmono Hadi Kudus. (Foto: ANTARA/HO-RSUD Kudus)

GenPI.co Jateng - Deteksi dini menjadi kunci penanganan anak stunting. Maka itu, RSUD Loekmono Hadi Kudus membikin layanan jemput bola.

Layanan ini memastikan tumbuh kembang anak berjalan optimal.

Jemput bola juga mempermudah orang tua mengakses layanan kesehatan sebagai skrining kondisi anak sejak dini.

BACA JUGA:  Waduh! Bukannya Memperbaiki, Revitalisasi Lasem Dianggap Merusak

“Kami jemput bola melakukan penapisan kesehatan ke sekolah terdekat untuk deteksi dini masalah tumbuh kembang anak," kata Direktur RSUD Loekmono Hadi Kudus, Abdul Aziz Achyar, dikutip Antara, Kamis (27/1).

Saat anak terindikasi ada gangguan kesehatan, anak bisa mendapatkan layanan poliklinik tumbuh kembang anak RSUD Kudus.

BACA JUGA:  Petani Didorong Kendalikan Hama dengan Agens Hayati

Poliklinik ini melayani anak mulai dari lahir hingga remaja. Layanan ini baru bisa dimanfaatkan masyarakat pada Februari 2022.

Sebelumnya, RSUD Kudus menggelar studi banding ke RSUD RAA Soewondo Pati untuk membikin poliklinik tumbuh kembang anak.

BACA JUGA:  Alhamdulillah, Vaksin Anak 6-11 Tahun di Purbalingga Sudah 91,39%

Di sana, layanan ini menjadi jalan untuk deteksi dini gangguan pertumbuhan, perkembangan, gangguan mental emosional, autis dan lainnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya