Ini AN Pelaku Pembunuhan Putri Pj Gubernur Papua, masih Mahasiswa

Ini AN Pelaku Pembunuhan Putri Pj Gubernur Papua, masih Mahasiswa - GenPI.co JATENG
Tersangka pelaku kekerasan yang menewaskan anak Pj Gubernur Papua Pegunungan dihadirkan saat pers rilis di Mapolrestabes Semarang, Senin (22/5). (Foto: ANTARA/ I.C.Senjaya)

GenPI.co Jateng - Pelaku kekerasan dan pembunuhan terhadap ABK (16) putri Penjabat Gubernur Papua Pegunungan Nikolaus Kondomo ditangkap.

Kapolrestabes Semarang Komisaris Besar Polisi Irwan Anwar mengatakan tersangka AN adalah mahasiswa fakultas ekonomi salah satu perguruan tinggi swasta di Kota Semarang.  

"Tersangka AN, 22 tahun, mahasiswa, warga Penggaron Kidul, Kota Semarang," kata dia, Senin (22/5).

BACA JUGA:  Putri Pj Gubernur Papua yang Tewas di Indekos Semarang Dimakamkan di Grobogan

Kapolrestabes menjelaskan AN ditetapkan sebagai tersangka berdasarkan keterangan saksi, alat bukti, serta hasil pemeriksaan forensik.

Kapolrestabes membeberkan pelaku dan korban putri Pj Gubernur Papua Pegunungan berkenalan melalui media sosial pada 3 Mei 2023.

BACA JUGA:  Heboh! Putri Pj Gubernur Papua Pegunungan Tewas di Kamar Indekos di Semarang

Selanjutnya kedua berjumpa untuk kali pertama pada 18 Mei 2023.  Saat itu juga merupakan hari kematian korban.

“Korban dibawa ke tempat indekos pelaku yang baru disewa sekitar dua minggu,” papar dia.

BACA JUGA:  Serem! Ditemukan Jajanan Anak SD di Semarang Mengandung Formalin dan Boraks

Dari hasil pengakuan pelaku, korban ABK sempat mengonsumsi minuman beralkohol sebelum kemudian diperkosa pelaku.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya