
GenPI.co Jateng - Sekelompok mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo sukses menjuarai Lomba Grand Design Agrowisata Berbasis Teknologi di Komisi B DPRD Jateng.
Mereka mengusung konsep pengembangan agrowisata dengan nama Joglo Kahuripan.
Secara sederhana Joglo Kahuripan menawarkan agrowisata berbasis edukasi pertanian kembali ke alam.
BACA JUGA: BP Jamsostek Himpun Iuran Penerima Upah 2021 Capai Rp109 Miliar
Di dalamnya ada budi daya melon, ikan, dan maggot sebagai komoditasnya.
Pengunjung bisa menikmati pengalaman bertani mulai dari menyemai hingga panen.
BACA JUGA: Terungkap! Ogah Turuti Perintah Bupati, ASN Banjarnegara Dimutasi
“Kami memadukan dengan kearifan lokal budaya Jawa Tengah yang saat ini terancam punah,” kata Ketua Tim UNS Solo, Khanif Irsyad Fahmi, dikutip Uns.ac.id, Senin (7/2).
Menurut dia, agrowisata relevan dengan kondisi masyarakat yang membutuhkan pemahaman perihal pentingnya sektor pertanian.
BACA JUGA: Cuaca Hari Ini: Wilayah Jateng Didominasi Hujan Ringan
Pengembangan ini tanpa menafikkan tingginya animo masyarakat terhadap dunia pariwisata.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News