
GenPI.co Jateng - Warga Kota Semarang diminta untuk tetap mematuhi protokol kesehatan mengingat kembali munculnya kasus terkonfirmasi positif Covid-19 pada awal tahun ini.
Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Semarang mencatat ada 7 kasus positif Covid-19 per Rabu (12/1).
Dari jumlah tersebut terdiri dari 4 warga Semarang dan 3 luar daerah.
BACA JUGA: Ini Target Vaksin Booster di Kota Semarang, Bisa di 37 Puskesmas
Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, meminta agar masyarakat tetap melakukan prokes dengan ketat.
Terlebih dengan adanya varian Omicron, penerapan prokes menjadi kunci untuk menghindari dari tertularnya berbagai varian Covid-19.
BACA JUGA: Cara Daftar Vaksin Booster di Kota Semarang, Cek Peduli Lindungi
Selain itu, pihaknya juga mengirimkan beberapa Whole Genome Sequencing (WGS) untuk memastikan jenis varian Covid-19 yang menginfeksi pasien apakah Omicron atau bukan.
"Sampel sudah dikirim, kami belum tahu pasti karena hasilnya belum keluar. Tapi kita tunggu saja," kata dia, dikutip semarangkota.go.id, Kamis (13/1).
BACA JUGA: Awas Lurr! Kota Semarang Naik Jadi PPKM Level 2, Ini Sebabnya
Kasus positif Covid-19 ini berasal dari sebuah perkantoran di area pelabuhan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News