
Sementara itu, Ketua Fraksi PDIP DPRD Kota Solo YF Sukasno senang dengan keputusan terbaru Wali Kota Solo tersebut.
"Keputusan NJOP, PBB itu ada di kepala daerah, kami menyuarakan, penundaan diputuskan oleh mas Wali. Rasanya nggak halal kalau kenaikan menimbulkan keresahan," tutur dia.
Sukasno berharap dengan batalnya kenaikan PBB ini masyarakat bisa tenang kembali.
BACA JUGA: Kenaikan PBB di Solo Diprotes, Gibran: Keluhan Kami Tampung, Kami Evaluasi
"Piutang kan masih gede, itu bisa dimaksimalkan," jelas dia.(ant)
Lihat video seru ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News