Gibran Digandeng Megawati di Semarang, Bahas Pilgub?

Gibran Digandeng Megawati di Semarang, Bahas Pilgub? - GenPI.co JATENG
Gibran bersama Megawati saat bertemu di Semarang, Senin (30/1). (Foto: ANTARA/Dokumentasi pribadi Gibran)

GenPI.co Jateng - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sempat terlihat berbincang dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Keduanya berjumpa pada pelantikan Hevearita G Rahayu sebagai Wali Kota Semarang di Semarang, Senin (30/1).

Namun demikian, Gibran enggan membocorkan isi pembicaraannya dengan Megawati.

BACA JUGA:  Pemain Persis Solo Diduga Pukuli Suporter Pelaku Pelemparan Bus, Gibran: Kalau Salah Mohon Maaf, Kami Fair Silakan Diperiksa

"Baca saja ekspresi muka saya waktu digandeng bu Mega, itu cukup menjawab," kata dia, Selasa (31/1).

Sebelumnya tersebar foto Megawati yang menggandeng tangan Gibran saat pertemuan di Semarang.

BACA JUGA:  Disarankan Prabowo Maju Pilgub 2024, Ini Kata Gibran

Foto tersebut seakan menandakan kedekatan keduanya.

Hal ini bahkan dihubungkan dengan isu akan majunya Gibran dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024 mendatang.

BACA JUGA:  Istimewa! Megawati Hadiri Pelantikan Mbak Ita Jadi Wali Kota Semarang

"Nggak tahu, baca sendiri (ekspresi wajahnya). Nanti dululah itu, nanti saja dibahasnya, yang penting sudah ketemu ibu (Megawati), sudah," tegas Gibran.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya