Cuaca Buruk Bikin Nelayan Tak Melaut, Tempat Pelelangan Ikan di Batang Sepi

Cuaca Buruk Bikin Nelayan Tak Melaut, Tempat Pelelangan Ikan di Batang Sepi - GenPI.co JATENG
Kapal nelayan yang berasal dari Pekalongan dan Kabupaten Batang bersandar di pelabuhan TPI Klidang Lor. (Foto: ANTARA/Kutnadi)

GenPI.co Jateng - Lelang ikan ikan di Tempat Pelelangan Ikan Klidang Lor 1 dan Klidang Lor 2, Kabupaten Batang, sepi karena cuaca buruk di perairan Laut Jawa.

Kondisi ini membuat produksi lelang ikan di TPI di Batang menurun drastis.

Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Batang Teguh Tarmujo mengatakan aktivitas lelang ikan di 2 lokasi TPI itu belum maksimal.

BACA JUGA:  Aktivitas Vulkanisme Gunung Dieng Meningkat, Pemkab Batang Siapkan Titik Evakuasi

Menurut dia, sebagian nelayan masih memilih tidak melaut karena cuaca buruk.

"Jika pun para nelayan yang sudah terlanjur melaut, mereka banyak yang sedang berlindung di pulau terdekat karena kondisi cuaca buruk di laut. Dampaknya, aktivitas lelang di TPI sepi," kata dia, Senin (23/1).

BACA JUGA:  Miris! Dispensasi Pernikahan Dini di Batang Naik 400%

Teguh menyebut rata-rata produksi lelang ikan di TPI hanya sekitar 400 basket hingga 500 basket ikan atau sekitar 1,2 ton.

"Dampaknya, harga ikan kini cenderung naik. Misalnya, ikan cumi-cumi kini mencapai Rp70.000 per kilogram naik dibanding sebelumnya sekitar Rp55.000/kg, demikian pula untuk harga ikan lainnya juga mengalami kenaikan," papar dia.

BACA JUGA:  Astaga! Korban Pencabulan Guru Ngaji di Batang Bertambah, Jadi 21 Anak

Teguh membeberkan sejumlah harga ikan mengalami kenaikan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya