Addie MS Puji Sikap Gibran Turun Tangan Bela Sopir Truk yang Dipukul Paspampres

Addie MS Puji Sikap Gibran Turun Tangan Bela Sopir Truk yang Dipukul Paspampres - GenPI.co JATENG
Tangkapan layar cuitan Addie MS menanggapi sikap Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka yang membela warganya setelah dipukul Paspampres. (Foto: Twitter @addiems)

Peristiwa ini terjadi di simpang empat Girimulyo, Manahan, Banjarsari, Solo pada Selasa (9/8).

"Saya tidak terima warga saya digitukan. Dia tidak salah soalnya, Paspampresnya juga tidak sedang bertugas soalnya," ujar Gibran saat ditemui di Balai Kota Solo, Jumat (12/8).

Gibran sebelumya memanggil anggota Paspampres pelaku pemukulan, yakni Hari Misbah dan korban ke kantor Wali Kota Solo untuk menyelesaikan permasalahan ini.

BACA JUGA:  Tak Terima Wong Solo Dipukul Paspampres, Gibran: Tugasku Melindungi

Hari Misbah telah mengakui kesalahannya dan meminta maaf terhadap korban.

Namun demikian, bagi putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) permasalahan tersebut belum selesai.

BACA JUGA:  Panggil Paspampres yang Pukul Sopir Truk, Gibran: Kasar Banget, Saya Tidak Terima

"Rekaman CCTV sudah saya pegang. Jelas banget kejadiane, kasar banget. Kejadiannya juga di dekat rumah saya. Bayangno aku isin banget (bayangkan, saya malu sekali)," papar dia.

Saat kejadian, mobil yang dikendarai Tim Advance Paspampres disopiri driver mobil rental terlibat tabrakan dengan sebuah truk yang melintas dari arah berlawanan tepatnya di simpang empat Girimulyo, Manahan, Banjarsari, Solo.

BACA JUGA:  Dipanggil Gibran, Anggota Paspampres yang Pukul Sopir Truk Akhirnya Minta Maaf

Anggota Paspampres, Hari Misbah, mengaku tidak sedang mengawal siapa pun dan memang tidak dalam kondisi darurat ketika melanggar lampu merah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya