BP Jamsostek Blora Serahkan Santunan, Segini Besarannya

BP Jamsostek Blora Serahkan Santunan, Segini Besarannya - GenPI.co JATENG
Bupati Blora Arief Rohman dan Kepala BPJamsostek Cabang Blora Andy Heriamsah foto bersama seusai menyerahkan santunan program santuan sosial ketenagakerjaan di Halaman Kantor Bupati Blora, Sabtu (26/2). (Foto: ANTARA/BP Jamsostek)

GenPI.co Jateng - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Tenaga Kerja (BP Jamsostek) Kantor Cabang Blora kembali menyerahkan santunan kepada 3 penerima.

Ketiganya adalah 1 program jaminan kecelakaan kerja (JKK) dan 2 program jaminan kematian (JKM)

Santunan progam JKK diserahkan Bupati Blora, Arief Rohman, dan Kepala BP Jamsostek Cabang Blora, Andy Heriamsah, kepada yang bersangkutan di halaman Kantor Bupati Blora pada Sabtu (26/2).

BACA JUGA:  Cakupan BPJS Kesehatan Blora Baru 73 Persen, Bupati Lakukan Ini

 dan diterima ahli warisnya Yusuf Dirgahayuwono, di sela acara peluncuran Command Centre dan FGD yang berlangsung di , Sabtu.

"Dalam kesempatan ini, kami menyerahkan tiga santunan. Selain penerima manfaat program JKK, 2 penerima lainnya yakni untuk Program Jaminan Kematian dan Beasiswa," kata Andy, Sabtu.

BACA JUGA:  BP Jamsostek Himpun Iuran Penerima Upah 2021 Capai Rp109 Miliar

Penerima manfaat program JKK adalah Iis Ernawati, guru tidak tetap (GTT) SMKN 1 Kunduran, Blora.

Dia menerima manfaat JKK sebesar Rp 112,912 juta.

BACA JUGA:  Kasus PHK di Pekalongan Naik, BP Jamsostek Akan Beri Pelatihan

Sedangkan 2 penerima lainnya, yakni Rony Kristianto (pekerja Setda Pemkab Blora) sebesar Rp 42 juta yang diterima ahli waris Purwati.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya