Ini Lho Kupat Jembut, Tradisi Syawalan di Kota Semarang

Ini Lho Kupat Jembut, Tradisi Syawalan di Kota Semarang - GenPI.co JATENG
Tradisi Kupat Jembut di RW 01 Pedurungan, Kota Semarang, Senin (9/5). (Foto: Ayosemarang.com/ Audrian Firhannusa)

GenPI.co Jateng - Tradisi Syawalan yang masih eksis hingga saat ini di Kota Semarang adalah Kupat Jembut.

Tradisi ini rutin digelar di sejumlah wilayah tepatnya di Kecamatan Pedurungan, Kota Semarang.  

Kupat Jembut digelar 2 daerah di Kecamatan Pedurungan, yakni di RW 01 Kelurahan Pedurungan Tengah dan di Tlogomulyo.

BACA JUGA:  Roti Ganjel Rel, Sajian Khas Tradisi Dugderan di Kota Semarang

Perayaan Syawalan Kupat Jembut ini seperti yang dilaksanakan pada Senin (9/5).

Acara ini dimulai setelah salat Subuh. Anak-anak di Tlogomulyo langsung datang ke Musala Al Iman dengan membawa sebuah plastik kresek.

BACA JUGA:  Ini 4 Kuliner Khas Pecinan Semarang yang Wajib Dicoba

Saat itu sajian Kupat Jembut sudah tersaji di depan musala.

Ada seorang warga yang memukul tiang listrik dengan batu. Ini sebagai tanda jika tradisi Kupat Jembut akan dilaksanakan.

Selanjutnya anak-anak berbaris dengan tertib untuk mendapatkan Kupat Jembut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya