Gadis Pantura Bergerak, Pajak Kendaraan Dinas dan ASN Diperiksa

Gadis Pantura Bergerak, Pajak Kendaraan Dinas dan ASN Diperiksa - GenPI.co JATENG
Petugas memeriksa pajak kendaraan dinas Pemkab Boyolali dalam gerakan patuh pajak Gadis Pantura. (Foto: Diskominfo Boyolali)

GenPI.co Jateng - Pemprov Jateng meluncurkan Gerakan Disiplin Pajak untuk Rakyat (Gadis Pantura) yang fokus memeriksa kepatuhan pajak kendaraan dinas dan ASN.

Di Boyolali, Gadis Pantura digelar mulai dari kantor Sekretaris Daerah (Sekda).

Petugas mendata status pajak kendaraan pelat merah dan hitam menggunakan aplikasi Sakpole.

BACA JUGA:  Raja Mangkunegaran Ulang Tahun, Gelar Wayang Lakon Gatot Kaca

“Ini adalah bagian sosialisasi kepada para pegawai di lingkungan OPD,” kata Kepala UPPD Samsat Boyolali, Agus Pranoto, dikutip Boyolali.go.id, Selasa (29/3).

Menurut dia, pegawai di lingkungan OPD di Jateng seharusnya menjadi contoh kepada masyarakat untuk patuh pajak kendaraan.

BACA JUGA:  Ini 7 Penyebab Susah Tidur, Dari Lingkungan Sampai Pola Makan

“OPD tersebut seharusnya memberi teladan kepada masyarakat dalam tertib pajak kendaraan,” kata Agus.

Apabila dalam pemeriksaan itu petugas menemukan ada kendaraan yang belum lunas pajak, pemilik akan menerima surat pernyataan kesanggupan membayar pajak.

BACA JUGA:  Kebiasaan Ini Menambah Risiko Penyakit Jantung, Yuk Hindari!

Surat pernyataan ini akan dilaporkan kepada kepala OPD masing-masing.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya