Atasi Serangan Tikus, Petani Klaten Swadaya Bikin Rubuha

Atasi Serangan Tikus, Petani Klaten Swadaya Bikin Rubuha - GenPI.co JATENG
Burung hantu Tyto Alba. (FOTO: Dok. Diskominfo Sragen)

GenPI.co Jateng - Sekelompok petani di Desa Sabranglor membikin rumah burung hantu (rubuha) untuk mengatasi serangan tikus di areal persawahan desa itu.

Ada 10 rubuha dibangun secara swadaya oleh petani.

Lokasi dibikin menyerbar. 1 rubuha bisa untuk memantau kawasan seluas 15 petak lahan sawah.

BACA JUGA:  Siap-Siap! Vaksinasi Anak 6-11 Tahun Kelar, Hendi Bakal PTM Penuh

“Harapannya nanti rubuha ini ditempati burung hantu. Predator hama ini diharapkan bisa mengendalikan hama tikus,” kata Ketua Gapoktan Desa Sabranglor, Ratno, seperti dikutip klatenkab.go.id, Kamis (6/1).

Dia menjelaskan burung hantu merupakan predator alami tikus.

BACA JUGA:  Fantastis! PT Pura Nusa Persada Digugat Rp370 M Terkait Hak Cipta

Saat ini, populasi tikus di Desa Sabranglor mengganggu produktivitas padi setempat dalam dua musim tanam terakhir.

Solusinya, lalu dibuatlah 10 rubuha ini di persawahan mereka.

BACA JUGA:  Kemenhub Bakal Percantik Bandara Dewadaru Karimunjawa

“Diharapkan beban petani bisa berkurang,” sambung dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya