Wow! Daop 6 Layani 387.379 Penumpang KA Saat Libur Nataru

Wow! Daop 6 Layani 387.379 Penumpang KA Saat Libur Nataru - GenPI.co JATENG
Ilustrasi kereta api (Foto: ANTARA)

GenPI.co Jateng - Sebanyak 387.379 penumpang kereta api (KA) berangkat maupun turun di Daerah Operasi (Daop) 6 Yogyakarta pada masa libur Natal dan Tahun Baru 2022.

Dari masa angkutan Nataru mulai 17 Desember 2021 hingga 4 Januari 2022 volume penumpang keberangkatan dan kedatangan tertinggi terjadi pada 19 Desember 2021.

Total penumpang yang naik dan turun saat itu sebanyak 29.517 penumpang.

BACA JUGA:  Syarat dan Aturan Terbaru Naik Kereta Api, Mulai 3 Januari 2022

"Secara total, volume penumpang angkutan Nataru 2021/2022 mengalami peningkatan dari masa angkutan Nataru 2020/2021, yakni 76.990 penumpang yang berangkat menjadi 197.911 penumpang,” ujar Manajer Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta, Supriyanto, Rabu (5/1).

Menuruy dia, penumpang yang berangkat dari Daop 6 Yogyakarta sebanyak 197.911 orang atau rata-rata harian ada sekitar 10.400 penumpang hingga Selasa (4/1).

BACA JUGA:  Mau Bepergian Nataru? Daop 4 Siapkan 8.000 Tiket Kereta Api, Nih

Sedangkan untuk penumpang yang turun selama masa Nataru di wilayah Daop 6 mencapai 189.468 penumpang atau rata-rata harian sekitar 9.900 penumpang.

Di sisi lain, pembatalan penumpang pada periode 24 Desember 2021 sampai 2 Januari 2022 ada sebanyak 2.200 pembatalan.

BACA JUGA:  Daftar 23 Stasiun Kereta Api di Jateng Layani Tes Cepat Antigen

Rinciannya, 501 pembatalan karena belum vaksin dosis 2 dan 1.699 pembatalan penumpang usia di bawah 12 tahun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya