
GenPI.co Jateng - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, menilai toleransi beragama di Jawa Tengah berjalan dengan baik.
Khususnya di masa pandemi, banyak pihak dari berbagai latar belakang saling membantu dan gotong-royong.
Tak hanya urusan agama yang dipentingkan, jiwa sosial untuk membantu sesama juga dikedepankan.
BACA JUGA: Polresta Surakarta Sterilisasi Gereja Jelang Natal, Doakan Aman
“Kalau di Jawa Tengah oke-oke saja (toleransi beragamanya). Baik-baik saja. Kami senang. Bahkan tadi di Gereja Protestan, Holy Stadium ada kegiatan sosialnya disampaikan,” kata Ganjar, dikutip jatengprov.go.id, Jumat (24/12).
Ganjar mencontohkan di Holy Stadium tidak hanya untuk kegiatan keagamaan.
BACA JUGA: Daftar KA Tambahan Saat Libur Natal dan Tahun Baru di Daop 6
Umat gereja dengan sukarela meminjamkan tempat ini untuk vaksinasi massal Covid-19.
Menurut dia, saat menjalani vaksinasi, masyarakat tidak ditanya apa agama hingga sukunya apa.
BACA JUGA: Wuih, Gereja di Klaten Ini Bikin Pohon Natal dari Sapu Lidi
Vaksinator yang menyuntik vaksin kepada masyarakat pun ada yang muslim.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News