Perluas Pasar, Poktan Magelang Diajak Lelang Terpadu Kemendag

Perluas Pasar, Poktan Magelang Diajak Lelang Terpadu Kemendag - GenPI.co JATENG
Sentra lelang cabai Kelompok Tani Maju Wanteyan, Magelang. (Foto: Diskominfo Kabupaten Magelang)

GenPI.co Jateng - Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) mengajak Kelompok Tani Maju Wanteyan mengikuti pasar lelang terpadu Kementerian Perdagangan (Kemendag).

Hal ini guna memperluas pasar cabai dan komoditas hortikultura yang dihasilkan di desa tersebut.

Ajakan ini muncul setelah Bappebti meninjau langsung sentra lelang cabai Poktan Maju Wanteyan di Desa Lebak, Kecamatan Grabag, Magelang, Selasa (28/12).

BACA JUGA:  5.000 UMKM Jateng Siap Rambah Dunia Digital

Kepala Biro Pembinaan dan Pengawasan Sistem Resi Gudang dan Pasar Lelang Komoditas, Widiastuti mengatakan lelang cabai di pasar ini mencapai 1,5 ton per hari.

Dia menuturkan kedatangannya ke Magelang guna mengoptimalkan pasar lelang komoditas.

BACA JUGA:  Polres Sukoharjo Cek Peduli Lindungi, 3 Pemudik Divaksin

“Karena di Magelang sudah ada lelang untuk komoditas cabai dan sayuran hortikultura," kata Widiastuti, seperti dikutip Magelangkab.go.id, Rabu (29/12).

Dengan pasar lelang, rantai distribusi barang jadi lebih efisien.

Selain itu, penentuan harga komoditas menjadi lebih transparan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya