Meriahkan HUT RI, BRI Rangkul Pelaku UMKM dalam BRILian Independence Week

Meriahkan HUT RI, BRI Rangkul Pelaku UMKM dalam BRILian Independence Week - GenPI.co JATENG
BRI menyelenggarakan rangkaian acara BRILiaN Independence Week yang berlangsung pada 17-20 Agustus 2022. (Foto: BRI)

Kemeriahan acara berlanjut dengan Bazaar Localoca yang menggandeng 17 merchant dan Bazaar Rumah BUMN Bersama 19 merchant pilihan pada Jumat, 19 Agustus 2022.

BRI juga terus menjalin relasi positif bersama stakeholders pada peringatan HUT RI ke-77 ini dalam kompetisi sepak bola Trofeo Cup pada Sabtu, 20 Agustus 2022.

Di samping itu, beragam promo hadir untuk semakin memeriahkan rangkaian acara BRI menyediakan potongan harga Rp10.000 dengan menggunakan kode unik Rp77.

BACA JUGA:  Kinerja Agen BRILink Makin Moncer, Raup Fee Based Income Rp 702,7 miliar

Nasabah dapat memperoleh potongan harga tersebut dengan minimal transaksi sebesar Rp15.000 dan metode transaksi menggunakan QRIS BRImo.

Beberapa merchant yang digandeng dalam promo ini antara lain Ayam bakar Madu Sidawangi, Ayam Penyet Barokah, Bakso Nanjung Jaya, Es Kelapa Penasaran Warteg Hear, hingga Bakso Pakde. Promo ini berlaku pada 18-19 Agustus 2022.

BACA JUGA:  Rayakan HUT RI, BRI Resmikan Menara BRILian Berkonsep Green & Smart Building

Tidak hanya itu, ada pula khusus Traktiran BRImo, Jajan Cuma Rp17.000 yang berlaku pada 19 Agustus 2022. Promo “Traktiran BRImo, Jajan Cuma Rp17.000 ini bisa ditemui di merchant Bakso A Fung, bruule, Chatime, Dough Lab, Haagen-Dasz, Baker Man, dan Dim Sum Inc dengan transaksi menggunakan QRIS BRImo.

Catur berharap inisiatif ini dapat dinikmati oleh berbagai lapisan masyarakat serta semakin meningkatkan kecintaan terhadap berbagai produk UMKM nasional.

BACA JUGA:  Begini Cara BRI Dukung Industri Kopi Indonesia Go Internasional

Di sisi lain, merchant yang sebagian besar merupakan UMKM ini juga menjadi wujud komitmen BRI untuk senantiasa melakukan pendampingan dan pemberdayaan usaha.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya