Mal di Solo Mulai Terapkan Parkir Nontunai, Begini Cara Bayarnya

Mal di Solo Mulai Terapkan Parkir Nontunai, Begini Cara Bayarnya - GenPI.co JATENG
Situasi salah satu mal di Kota Solo. (Foto: ANTARA/Aris Wasita)

GenPI.co Jateng - Transaksi parkir nontunai mulai diterapkan di sejumlah pusat perbelanjaan modern atau mal di Kota Solo.

Aturan ini dijalankan demi mendukung gerakan transaksi nontunai oleh pemerintah.

Chief Marcomm Solo Paragon Lifestyle Mall, Veronica Lahji, mengatakan mulai 1 Juni 2022 pembayaran parkir secara penuh dilakukan dengan sistem nontunai.

BACA JUGA:  Ini Rekomendasi Kuliner Malam di Solo, Rasanya Dijamin Mantap!

Menurut dia, upaya tersebut salah satunya bertujuan mempermudah pembayaran parkir bagi pengunjung.

Sebelumnya, mal tersebut sedang melakukan uji coba penerapan pembayaran nontunai parkir menggunakan aplikasi dompet digital.

BACA JUGA:  Aturan Baru Nama di KTP, Tak Boleh 1 Kata Maksimal 60 Huruf

"Kalau pakai kartu uang elektronik, caranya seperti saat di jalan tol, tap kartu saat akan keluar mal. Sedangkan kalau pakai aplikasi online dompet digital, scan barcode yang ada di tiket parkir, saat keluar saldo langsung terpotong," kata dia, Senin (30/5).

Veronica menjelaskan selama ini kerap terjadi antrean panjang pengendara saat membayar parkir.

BACA JUGA:  Pulang dari Ibu Kota, Gibran: Aku Malah Tambah Mumet

"Selama ini mayoritas pengunjung menggunakan kendaraan pribadi. Itu jadi kendala kami karena pintu keluar selalu macet saat pembayaran parkir. Metode baru ini jadi upaya kami mengurai kemacetan saat banyak pengunjung yang keluar mal," papar dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya