Begini Instruksi Ganjar Soal Penyakit Mulut dan Kuku di Jateng

Begini Instruksi Ganjar Soal Penyakit Mulut dan Kuku di Jateng - GenPI.co JATENG
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. (Foto: Humas Pemprov Jateng)

GenPI.co Jateng - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, menginstruksikan penyuluh untuk memantau dan menangani penyakit mulut dan kuku (PMK) di Jawa Tengah.

Tim ini akan terjun langsung mengecek kondisi hewan ternak terkait PMK.

“Saya ingin kalau nanti ada petani atau peternak yang memang sapinya ada masalah, segera kontak penyuluh dan kontak dinas,” ujar Ganjar, dikutip jatengprov.go.id, Selasa (17/5).

BACA JUGA:  Ratusan Kambing di Pasar Hewan Solo Dicek PMK, Ini Hasilnya

Dalam melakukan kerjanya, tim penyuluh didampingi oleh tim dari Polda Jawa Tengah.

Komunikasi dengan Polda sudah dilakukan sejak jauh hari, dan akan bersinergi dalam memantau dan menangani penyakit itu.

BACA JUGA:  Cegah PMK, Kandang dan Kaki Sapi di Kendal Disemprot Disinfektan

“Jalan terus, semua dipantau. Surveilans kami jalan dan kemarin kami coba komunikasi dengan beberapa instansi, termasuk dari kementerian. Sekarang masih dalam pantauan terus menerus,” papar dia.

Ganjar Pranowo mengakui PMK yang menyerang hewan ternak ini banyak ditemukan di Jawa Tengah.

BACA JUGA:  Sehari, Ternak Terinfeksi PMK di Jateng Bertambah 122 Ekor

Namun demikian, dia memastikan kasus PMK saat ini masih terkendali karena penyakit tersebut bisa diobati.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya