
GenPI.co Jateng - Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi resmikan Pasar Dorowati, Kecamatan Klirong, Kebumen, Selasa (22/2).
Agenda itu ditandai dengan penandatanganan prasasti Pasar Dorowati dan Pasar Kejawang oleh Lutfi.
Lutfi mengatakan kebaradaan pasar tradisional harus diperbanyak di desa-desa untuk memperkuat ekonomi kerakyatan.
BACA JUGA: Begini Cara Protes Suporter Gegara PSIS Tak Pernah Menang
Pada era tantangan global masa kini, pasar tradisional jangan sampai mati, dan harus terus berinovasi.
“Jadi saya harap pasar ini bukan hanya menjadi solusi hari ini, melainkan solusi di masa yang akan datang dengan permasalahan-permasalahan global,” kata dia, dikutip Kebumenkab.go.id, Selasa.
BACA JUGA: 24 Pilpet Digelar Serentak, Bupati Jepara: Suhunya Sedikit Hangat
Dia berharap, pasar tradisional bukan sekadar pasar biasa, melainkan pasar yang menjadi jawaban atas tantangan global.
Pada kesempatan yang sama, hadir pula Menteri BUMN, Erick Thohir.
BACA JUGA: Wahai Warga Pemalang, Ada Vaksin Mobile Lho, Ini Lokasinya
Dia mengatakan BUMN seperti BRI siap mendukung kemajuan bisnis para pedagang dengan memberikan akses permodalan dengan penawaran lebih baik.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News