
GenPI.co Jateng - Hanya dengan ikut vaksinasi di Kudus, warga bisa berkesempatan mendapatkan undian berhadiah sepeda motor.
Hadiah ini sengaja dibikin agar menambah animo masyarakat untuk mengikuti vaksinasi.
Ada sejumlah hadiah disediakan mulai dari 6 sepeda motor, 8 lemari es, 8 televisi, 8 mesin cuci dalam lima periode pengundian.
BACA JUGA: Gizi Seimbang Jadi Kunci Diet Sehat, Begini Tipsnya
Program Manager Djarum Foundation, Purwono Nugroho, mengatakan pengundian hadiah ini digelar secara bertahap.
“Harapannya masyarakat yang belum vaksin segera mengikuti vaksinasi COVID-19 sebagai bentuk dukungan kepada pemerintah," kata dia, dikutip Antara, Kamis (27/1).
BACA JUGA: Kasus Aktif Covid-19 Boyolali 5 Orang, Seluruhnya Isolasi Mandiri
Dia menjelaskan pada Kamis ini, digelar pengundian tahap II dengan hadiah utama sebuah sepeda motor.
Artinya, masih ada tiga tahap pengundian lagi yang bisa diikuti masyarakat.
BACA JUGA: Sragen Segera Buka Mal Pelayanan Publik untuk Kebutuhan Warga
“Program hadiah ini bertujuan mendukung program pemerintah melakukan percepatan vaksinasi serta untuk mewujudkan herd immunity,” ujar dia.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News