Wow! Anggarkan Rp 70 Miliar untuk Pilkada 2024, Pemkab Temanggung Diminta Efisiensi

Wow! Anggarkan Rp 70 Miliar untuk Pilkada 2024, Pemkab Temanggung Diminta Efisiensi - GenPI.co JATENG
Bupati Temanggung M. Al Khadziq menandatangani berita acara Musrenbang RKPD Kabupaten Temanggung Tahun 2024. (Foto: ANTARA/Heru Suyitno)

GenPI.co Jateng - Pemkab Temanggung mengalokasikan anggaran mencapai Rp 70 miliar untuk penyelenggaraan pilkada 2024.

"Untuk penyelenggaraan pilkada Pemkab Temanggung harus menyiapkan dana tidak kurang dari Rp70 miliar," kata Bupati Temanggung M Al Khadziq, dalam Musrenbang RKPD Kabupaten Temanggung tahun 2024, Selasa (28/3).

Maka dari itu, bupati meminta organisasi perangkat daerah (OPD) melakukan efisiensi anggaran pada 2024.

BACA JUGA:  Hasil Survei: Kaesang Masuk Daftar Pengganti Gibran Pimpin Solo, Maju Pilkada Nih?

Hal ini karena pemkab harus mengalokasikan dana pilkada serta membayar guru P3K.

Pemkab Temanggung baru saja merekrut guru baru P3K sejumlah 2.000 orang.

BACA JUGA:  Jateng Siapkan Dana Cadangan untuk Pilkada 2024

"Jadi dengan beban untuk membayar setiap tahun tambahan Rp128 miliar untuk guru P3K dan Pilkada 2024, paling tidak akan berkontraksi terhadap pembiayaan pembangunan di tahun 2024 dan tahun 2025,” papar dia.

Di sisi lain, Bupati berharap perangkat daerah pengelola pendapatan mengupayakan peningkatan pendapatan daerah.

BACA JUGA:  Terungkap! Uang Suap dari Pejabat Pemkab Pemalang Dipakai Bupati Kembalikan Modal Pilkada

Caranya adalah melakukan intensifikasi pendapatan daerah, menagih, dan mengumpulkan pajak dari masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya