Seleksi Perangkat Desa di Kesambi Kudus Diprotes, Ada Apa?

Seleksi Perangkat Desa di Kesambi Kudus Diprotes, Ada Apa? - GenPI.co JATENG
Penyerahan surat keberatan kepada panitia seleksi tingkat desa, kemudian diteruskan ke Universitas Padjajaran (Undpad) karena terdapat beberapa kejanggalan di Kudus, Jumat (17/2). (Foto: ANTARA)

GenPI.co Jateng - Seleksi perangkat desa di Desa Kesambi, Kabupaten Kudus, dinilai janggal.

Maka dari itu, sebanyak 25 peserta seleksi perangkat desa di Kudus mengajukan surat keberatan kepada panitia seleksi.

Salah satu peserta, Abdullah Rifai, mengatakan nilai tes mengalami perubahan dari sebelumnya mendapatkan nilai tinggi menjadi rendah.

BACA JUGA:  Ya Ampun! Kudus Kembali Diterjang Banjir, Begini Kondisinya

Selain itu, nilai tidak segera muncul setelah tes berakhir pada pukul 15.00 WIB.

Menurut dia, pengumuman nilai hasil ujian justru pada pukul 19.00 WIB.

BACA JUGA:  427 TPS di Kudus Dihapus pada Pemilu 2024, Ada Apa?

Rifai membeberkan bahkan ada peserta tes yang tidak hadir, tetapi nilainya bisa muncul.

"Tidak ada real time untuk mengetahui hasil nilai tes berbasis komputer atau computer assisted test (CAT) sebagai bentuk transparansi nilai," kata dia, Jumat (17/2).

BACA JUGA:  Unsoed Purwokerto Gelar Try Out Online Seleksi Perangkat Desa di Kudus

Surat keberatan ini diteruskan ke Universitas Padjajaran (Undpad).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya