Asyik! Ada Promo Tiket Kereta Api untuk Arus Balik Lebaran, Tarif Mulai Rp 60.000

Asyik! Ada Promo Tiket Kereta Api untuk Arus Balik Lebaran, Tarif Mulai Rp 60.000 - GenPI.co JATENG
PT KAI Daop 6 Yogyakarta memberikan tarif dengan biaya rendah atau silaturahmi di masa arus balik Lebaran 2023. (Foto: KAI Daop 6 Yogyakarta)

GenPI.co Jateng - PT KAI Daop 6 Yogyakarta memberikan tarif kereta api dengan biaya rendah atau silaturahmi di masa arus balik Lebaran 2023.

Manajer Humas Daop 6 Yogyakarta Franoto Wibowo mengatakan promo tarif rendah tersebut berlaku untuk subkelas H, I, J pada kelas eksekutif untuk penjualan tiket periode setelah Lebaran hingga 3 Mei 2023.   

Adapun tarif promo tiket kereta api ini mulai Rp 60.000.  

BACA JUGA:  Ini Aturan di Stasiun Kereta Api yang Perlu Dipatuhi Penumpang

“Subkelas tersebut merupakan subkelas tarif rendah yang biasa KAI jual pada periode bukan peak season,” kata dia, Rabu (26/4).

Franoto menjelaskan pelanggan dapat membeli tiket dengan subkelas H, I, dan J melalui aplikasi KAI Access.

BACA JUGA:  Alamak! Ada Mobil Masuk Rel Kereta Api di Sumpiuh Banyumas, Kok Bisa?

Tiket juga bisa dibeli di situs kai.id, dan seluruh channel penjualan tiket yang bekerja sama secara resmi dengan KAI.

Menurut dia, Daop 6 membuka penjualan tiket dengan tarif rendah pada periode arus balik Lebaran ini untuk memudahkan masyarakat bepergian menggunakan kereta api.

BACA JUGA:  Duh! Sejumlah Kereta Api Terlambat Gegara KA Bogowonto

Di sisi lain, pembukaan subkelas dengan tarif rendah pada arus balik Lebaran ini juga mendukung imbauan pemerintah agar masyarakat tidak melakukan perjalanan pada 24 dan 25 April 2023.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya