Waduh! Putri Gibran Sakit di Rumah Sakit, Mohon Doanya Lurr

Waduh! Putri Gibran Sakit di Rumah Sakit, Mohon Doanya Lurr - GenPI.co JATENG
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. (Foto: Humas Pemkot Solo)

GenPI.co Jateng - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, absen dalam upacara HUT ke 277 Kota Solo di Halaman Balai Kota, Kamis (17/2).

Gibran terpaksa tak menghadiri acara penting ini karena sang putri, La Lembah Manah, tengah dirawat di rumah sakit.

Gibran semestinya menjadi pembicara upacara pada hari besar Kota Solo ini.

BACA JUGA:  Ini Sederet Proyek Gibran yang Ditarget Kelar Tahun Ini

Namun demikian, tugasnya digantikan Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa.

“Ini hal yang tak diduga sebelum, tadi malam saya ditelepon beliau (Gibran) untuk memimpin upacara. Mungkin sampai Jumat seluruh agenda Pemkot dilimpahkan ke saya. Putri beliau dalam keadaan sakit harus ditunggoni (ditunggu) beliau,” ungkap Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa, setelah upacara.

BACA JUGA:  Gibran Kembali Menggelar PTM Hari Ini, Tapi Begini Konsepnya

Seperti yang dikemukakan, Teguh menjelaskan kemungkinan besar Gibran bakal absen dari tugasnya hingga Jumat (18/2).

Dengan demikian, seluruh agenda Wali Kota Solo sementara dilimpahkan kepada Wawali.

BACA JUGA:  PTM Dimulai Senin Depan, Gibran: Kami Tidak Memaksa Orang Tua

“Saya dikasih sambutan dan tata caranya (acara Wali Kota), seperti kami sampaikan di akhir sambutan (pidato HUT) mari berdoa semoga putrinya mas Wali diberi kesehatan,” ungkap Wawali.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya