Wuih, KRL Jogja - Solo Layani 1,7 Juta Orang Sepanjang 2021

Wuih, KRL Jogja - Solo Layani 1,7 Juta Orang Sepanjang 2021 - GenPI.co JATENG
KRL Jogja - Solo (Foto: KAI Commuter)

GenPI.co Jateng - KAI Commuter melayani operasional pelayanan perjalanan kereta rel listrik (KRL) Jogja - Solo sebanyak 1,7 juta (1.739.454) pengguna sepanjang 2021.

KRL Jogja - Solo ini rata-rata pengguna per hari mencapai 5.325 orang.

Dengan jumlah pengguna tertinggi tercatat pada Desember, yakni sebanyak 290.618 pengguna atau 9.375 orang rata-rata pengguna per harinya.

BACA JUGA:  Syarat Naik KRL Jogja - Solo Selama Libur Tahun Baru

VP Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba, mengatakan sepanjang 2021, pengguna KRL Jogja - Solo terendah terjadi pada Juli 2021.

Hal ini sebagai dampak adanya pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Level 4.

BACA JUGA:  Wah, Penumpang KRL Jogja - Solo Naik 13% pada Libur Natal

“Saat itu KRL Jogja - Solo hanya melayani pengguna sebanyak 45.697 pengguna atau rata-rata melayani 1.474 pengguna per harinya,” ujar dia, Minggu (2/1).

Anne pun mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengguna KRL selama masa pandemi tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan saat menggunakan KRL.

BACA JUGA:  Pandemi Membaik, Tren Penumpang KRL Jogja - Solo Tumbuh 20,2%

Selain protokol kesehatan dan pembatasan kapasitas layanan KRL, KAI Commuter juga mendukung pemulihan ekonomi dan aktivitas masyarakat melalui program vaksinasi yang berjalan di sejumlah stasiun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya