Rotasi 3 Kapolres, Kapolda Jateng: Protokol Kesehatan Nomor 1

Rotasi 3 Kapolres, Kapolda Jateng: Protokol Kesehatan Nomor 1 - GenPI.co JATENG
Suasana serah terima jabatan 3 kapolres di Polda Jawa Tengah. (Foto: Humas Polda Jateng)

GenPI.co Jateng - Kapolda Jawa Tengah (Jateng), Irjen Pol Ahmad Luthfi merotasi tiga kapolres di ruang kerjanya, Rabu (2/2).

Ketiga kapolres itu meliputi Karanganyar, Boyolali, dan Magelang Kota.

Kapolres Boyolali yang semula dijabat AKBP Morry Ermond diisi oleh mantan AKBP Asep Mauludin yang sebelumnya menjabat Kapolres Magelang Kota.

BACA JUGA:  Duh! Penyebab Kebakaran Tempat Relokasi Pasar Johar Belum Pasti

Kemudian, Kapolresta Magelang Kota dijabat oleh AKBP Yolanda Evalyn Sebayang yang sebelumnya menjabat pengembag Teknologi Informasi Polda Jateng.

Sementara, Kapolres Karanganyar dijabat oleh AKBP Danang Kuswoyo yang sebelumnya dijabat oleh AKBP Muchammad Syafii Maula.

BACA JUGA:  Perhatian! Mulai Pekan Depan Jl. Pemuda Klaten Berlaku Satu Arah

Danang Kuswoyo sebelumnya menjabat Kasat Intelkam Polrestabes Semarang.

Ahmad Luthfi dalam sambutannya berpesan jabatan merupakan amanah yang harus dipertanggungjawabkan baik pribadi maupun kedinasan.

BACA JUGA:  129 Pejabat di Pemkab Sukoharjo Dilantik, Bupati Beri Pesan Tegas

Maka itu, segala kebijakan harus disesuaikan dengan rakerda wilayah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya