Kasus Pertama Anak Terpapar Omicron di Semarang, IDAI Lakukan Ini

Kasus Pertama Anak Terpapar Omicron di Semarang, IDAI Lakukan Ini - GenPI.co JATENG
Ilustrasi Omicron. (Foto: Istockphoto.com)

GenPI.co Jateng - Kasus anak terkonfirmasi positif Covid-19 varian Omicron di Kota Semarang menjadi yang pertama di Indonesia.

Di kota ini anak usia 7 tahun terkonfirmasi Omicron setelah tertular dari sang ayah yang pulang dari luar negeri.

Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Jawa Tengah menyebut Omicron yang menyerang anak-anak ini bisa menjadi sasaran varian baru di Indonesia.

BACA JUGA:  2 Pasien Positif Omicron Masih Dirawat di Semarang, Lekas Sembuh

"Omicron menyerang semua umur termasuk anak. Ini kasus baru, di Indonesia belum ada laporan anak yang terinfeksi Omicron. Baru sekarang itu juga dari luar negeri," kata Sekretaris IDAI Jateng, Moh Syarofil Anam, dikutip jateng.jpnn.com, Sabtu (22/1).

Anam menyebut tingkat keparahan varian Omicron memang lebih rendah dibanding varian Delta.

BACA JUGA:  Alhamdulillah, Pasien Covid-19 Omicron di Sukoharjo Sudah Sembuh

Akan tetapi, menularnya Omicron ke anak-anak harus menjadi perhatian serius.

Pihaknya pun fokus pada langkah mendeteksi varian ini karena tes PCR saja tidak cukup.

BACA JUGA:  Sekeluarga di Semarang Positif Omicron, Pulang dari Luar Negeri

Menurut dia, satu-satunya jalan adalah menggunakan uji tes Whole Genome Sequencing (WGS).


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Temuan Omicron pada Anak di Semarang, Catat Kasus Pertama di Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya