Tebing Longsor di Banjarnegara, 4 Warga Meninggal Dunia

Tebing Longsor di Banjarnegara, 4 Warga Meninggal Dunia - GenPI.co JATENG
Rumah di Banjarnegara rusak berat tertimpa tebing longsor, Jumat (19/11).

GenPI.co Jateng - Bencana tebing longsor di Kabupaten Banjarnegara memakan korban jiwa.

Tebing yang longsor ini memiliki ketinggian sekitar 25 meter dengan kemiringan sangat terjal sekitar 70 derajat.

Peristiwa ini terjadi tepatnya di Desa Pagentan, Kecamatan Pagentan, Jumat (19/11) malam WIB.

Sebanyak 4 warga tersebut meninggal dunia setelah rumah yang mereka tinggali tertimbun tebing yang longsor. 

“4 orang meninggal dunia dan satu orang lainnya mengalami luka dalam kejadian tebing longsor di Desa Pagentan, Kecamatan Pagentan," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Banjarnegara, Andri Sulistyo, Sabtu (20/11). 

Andri menjelaskan longsor tersebut menimpa 2 rumah warga. 

Keempat korban itu akhirnya ditemukan kemudian dievakuasi pada Sabtu dini hari. 

Sebanyak 4 korban yang meninggal, yakni B (14 tahun), F (11 tahun), A (seorang bidan) dan P (38 tahun).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya