Pendaki Hilang di Gunung Lawu Terakhir Terlihat di Pasar Setan

Pendaki Hilang di Gunung Lawu Terakhir Terlihat di Pasar Setan - GenPI.co JATENG
Ilustrasi pendakian Gunung Lawu. (Foto: ANTARA)

GenPI.co Jateng - Pendaki Gunung Lawu yang hilang lebih dari seminggu kali terakhir terlihat di Pasar Setan.

Pendaki ini adalah Ali Rahmatullah (48), warga Kediri, Jawa Timur, yang dilaporkan hilang sejak Selasa (18/10).

Hal ini disampaikan oleh relawan Anak Gunung Lawu (AGL), Budi Santosa.

BACA JUGA:  Astaga! Pendaki Gunung Lawu Dilaporkan Hilang Lebih dari Seminggu

“Itu informasi awal dari orang-orang warung melihat di Pasar Setan sekitar tanggal 20 kemarin,” kata Budi, Kamis, (27/10).

Namun demikian, Budi tidak mengetahui keberadaan korban di Pasar Setan tersebut saat siang atau malam hari.

BACA JUGA:  Cuaca Ekstrem, Masyarakat Diimbau Tunda Pendakian di Temanggung

Budi mengaku membantu proses pencarian hingga kawasan Hargo Dalem, Gunung Lawu.

“Kami turut melakukan penyisiran. Jadi, berbagai jalur sudah disisir tapi hasilnya masih nihil,” papar dia.

BACA JUGA:  Innalillahi! Pendaki Gunung Merbabu Asal Jakarta Meninggal Dunia

Di sisi lain, Budi menjelaskan cuaca di kawasan Gunung Lawu sedang tidak bersahabat karena sering hujan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya