Piala Dunia U-20 Tetap Digelar di Indonesia, Gibran: Pokoke Solo Siap!

Piala Dunia U-20 Tetap Digelar di Indonesia, Gibran: Pokoke Solo Siap! - GenPI.co JATENG
Stadion Manahan Solo. (Foto: surakarta.go.id)

Gibran mengaku faktor keamanan juga sudah siap.

Nantinya ada penambahan di kawasan Stadion Manahan, khususnya di lapangan parkir agar lebih terang.

“Kalau Stadion Manahan sudah sesuai standar FIFA, yang masih perlu ditambah ya fasilitas pendukung seperti alat jahit rumput, kemudian lampu untuk penerangan kawasan akan kami tambah,” ungkap dia.

BACA JUGA:  Jaga Kondisi Pemain, Persis Solo Lakukan Uji Coba ke Jawa Timur

Selain Stadion Manahan, 4 lapangan pendukung sebagai tempat latihan tim juga sudah siap.

Keempat lapangan ini adalah Stadion Sriwedari, lapangan Kottabarat, lapangan Sriwaru, dan lapangan Banyuanyar.

BACA JUGA:  Naik Bus BST Solo Bayar Pakai E-Money Mulai 31 Oktober 2022, Sebegini Tarifnya

Sebagai informasi, Presiden FIFA Gianni Infantino memastikan Piala Dunia U-20 2023 akan tetap dilaksanakan.

Kepastian ini diumumkan setelah dia bertemu dengan Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Selasa (18/10).(*)

BACA JUGA:  Lewat Tengah Kota Solo! Ini Jadwal Railbus Batara Kresna Solo-Wonogiri Terbaru

Video viral hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya