Bandara Adi Soemarmo Antar Kepulangan 1.442 Atlet APG 2022

Bandara Adi Soemarmo Antar Kepulangan 1.442 Atlet APG 2022 - GenPI.co JATENG
Para peserta ASEAN Para Games 2022 pulang ke negaranya melalui Bandara Adi Soemarmo, Senin (8/8). (Foto: Humas Bandara Adi Soemarmo)

GenPI.co Jateng - Sebanyak 1.442 atlet peserta ASEAN Para Games 2022 akhirnya telah pulang ke negaranya masing-masing.

Rombongan terakhir yang pulang adalah kontingen Myanmar yang berangkat dari Bandara Adi Soemarmo, pada Selasa (9/8).

Kepulangan ribuan atlet setelah berlaga di ajang ASEAN Para Games 2022 Solo ini turut diantar manajemen Bandara Adi Soermarmo. Kepulangan para peserta ini sejak Minggu (7/8).

BACA JUGA:  Indonesia Juara Umum ASEAN Para Games 2022, Ini Jumlah Medalinya

"Rombongan kontingen yang pertama berangkat adalah Brunei Darussalam, yaitu pukul 08.48 WIB. Sedangkan rombongan kontingen Kamboja berangkat pada Senin, 8 Agustus pukul 01.06 WIB dini hari," kata General Manager Bandara Adi Soemarmo, Yani Ajat Hermawan, dalam siaran pers, Senin (8/8).

Kontingen yang pulang hari ini adalah Brunei Darussalam, Laos, Filipina, Thailand, Vietnam, Malaysia, Timor Leste, Singapura, dan Kamboja.

BACA JUGA:  Keren! Kholidin, Tukang Bubur yang Sukses Raih 3 Medali di APG

Rombongan terakhir yang pulang adalah 110 atlet dari Myanmar pada Selasa.

Para peserta ASEAN Para Games 2022 ini pulang baik menggunakan pesawat reguler maupun direct charter flight.

BACA JUGA:  Bangga! Emas Indonesia di APG 2022 Terbanyak Sepanjang Sejarah

Yani menjelaskan untuk memastikan kelancaran akomodasi para atlet, pihaknya telah menggelar simulasi alur keberangkatan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya