
GenPI.co Jateng - Lonjakan wisatawan di berbagai objek wisata pada libur Natal dan Tahun Baru 2022 perlu diwaspadai.
Jika tak dikontrol, masifnya rombongan wisata ini bisa memicu kasus Covid-19 di berbagai daerah.
Terlebih sekarang ini ada kasus varian baru Covid-19 Omicron yang bisa menyebar sangat cepat.
BACA JUGA: Awas! Ini 3 Bahaya Makan Gorengan Berlebihan
"Perlu upaya antisipasi yang menyeluruh mengingat terdapat potensi lonjakan wisatawan pada libur akhir tahun," kata Pengamat Pariwisata Universitas Jenderal Soedirman, Chusmeru, Selasa (21/12).
Chusmeru menyebut perlunya langkah antisipasi untuk mencegah persebaran kasus Covid-19, tetapi mengacu pada keselamatan dan kenyamanan wisatawan.
BACA JUGA: Waduh, Kasus Positif Covid-19 di Magelang Tambah 3 Orang, Prokes!
Namun demikian, hal ini perlu adanya koordinasi dan sinergi antarpemangku kepentingan untuk mencegah penularan Covid-19 di objek wisata.
Langkah pertama adalah pengelola selalu mengingatkan kepada wisatawan untuk taat pada protokol kesehatan (prokes).
BACA JUGA: Gibran Siapkan Faskes Antisipasi Covid-19 Omicron, Semoga Nihil
Kedua, syarat vaksinasi dosis lengkap bagi wisatawan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News