Arahan Jokowi ke Projo Soal Capres, Ganjar Emoh GR

Arahan Jokowi ke Projo Soal Capres, Ganjar Emoh GR - GenPI.co JATENG
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. (Foto: ANTARA)

GenPI.co Jateng - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, tak mau gede rasa (GR) terkait dengan maksud arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ketika memberi arahan kepada Projo.

Dalam hal ini, Presiden Jokowi dinilai mendukung Ganjar Pranowo untuk maju sebagai calon presiden (capres) dalam Pemilu Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

"Ya, saya sebagai gubernur (saat itu) mendampingi (Presiden Jokowi), ojo GR-an (jangan gede rasa)," kata Ganjar, Senin (23/5).

BACA JUGA:  Ganjar Lantik 4 Penjabat Kepala Daerah Ini, Begini Tugasnya

Hal ini diungkapkan Ganjar saat disinggung apakah pernyataan Jokowi soal dukungan itu mengarah kepadanya.

Sebelumnya, dalam Rakernas V Projo di Magelang, pada Sabtu (21/5), Presiden Jokowi berpesan kepada para sukarelawan Projo agar jangan tergesa-gesa berbicara politik tentang calon presiden pada Pemilu 2024.

BACA JUGA:  Pengamat Ini Nilai Peluang Ganjar dan Kang Emil Nyapres Kecil

Saat itu Ganjar Pranowo hadir turut mendampingi Presiden sebagai Gubernur Jawa Tengah.

"Fokus untuk menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada dahulu, ojo kesusu sik, jangan tergesa-gesa, meskipun mungkin yang kita dukung ada di sini," ungkap Presiden Jokowi saat itu.

BACA JUGA:  Ganjar Tak Perlu Ikuti Ridwan Kamil yang Temui Petinggi Parpol

Ganjar mengaku enggan berandai-andai karena saat itu banyak sekali orang hadir, dan bukanya hanya dirinya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya