CEO BRI Beberkan Resep Kunci Kesuksesan Transformasi

CEO BRI Beberkan Resep Kunci Kesuksesan Transformasi - GenPI.co JATENG
CEO BRI Group, Sunarso. (Foto: Istimewa)

Kemudian, ada BRI Remittance, BRI Life, BRI Finance, BRI Ventures, BRI Danareksa Sekuritas, BRI Insurance, Pegadaian dan Permodalan Nasional Madani (PNM).

Pegadaian dan PNM sendiri baru bergabung pada September 2021 sebagai upaya membentuk sinergi ekosistem ultra mikro.

”Jadi itu memang dalam kerangka, dalam koridor strategi kita untuk bertransformasi. Untuk apa? Untuk lebih fokus kepada UMKM,” terang Sunarso.

BACA JUGA:  Akhirnya! Harga Minyak Goreng di Solo Mulai Normal dan Stok Aman

Pada perkembangannya kini BRI tengah menyempurnakan fondasi ekosistem ultra mikro.

BRI, Pegadaian dan PNM berhasil menyatukan kantor co-location Senyum di 404 kantor seluruh Indonesia per kuartal I 2022.

BACA JUGA:  Patuh Protokol Kesehatan, Cegah Hepatitis Akut

Ekosistem ini didukung oleh lebih dari 63.000 pemasar ultra mikro dan mikro yang terdiri atas mantri BRI, AO PNM dan pemasar Pegadaian.

Sunarso menambahkan BRI menyiapkan empat strategi utama untuk meneruskan capaian positif ini hingga akhir 2022.

Pertama, Selective Growth, yakni BRI berfokus pada sektor-sektor yang memiliki potensi tinggi, dengan eksposur minimum terhadap gejolak eksternal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya