Panen Raya, Harga Bawang Merah di Demak Anjlok

Panen Raya, Harga Bawang Merah di Demak Anjlok - GenPI.co JATENG
Bupati Demak Eisti’anah saat membeli bawang merah. (Foto: Humas Jateng)

GenPI.co Jateng - Harga bawang merah di Demak anjlok di angka Rp8.000-Rp9.000/kilogram (kg). Turunnya harga bawang merah di Demak ini akibat surplus panen raya.

Hasil panen bawang merah melimpah, sementara daya beli konsumen masih rendah.

“Memang kondisi panen saat ini hasil produksinya bagus, tetapi dari sektor harga sangat rendah, jadi ngedrop sekali. Memang berkaitan dengan semua bareng-bareng panen raya,” kata Bupati Demak, Eisti’anah.

Dikutip jateng.bps.go.id, Rabu (17/11), Kabupaten Demak menempati peringkat kedua sebagai penghasil bawang merah terbesar di Jawa Tengah.

Produksi bawang merah di Demak pada 2020 mencapai 78.165 ton. Jumlah ini naik jika dibandingkan dengan 2019 sebesar 46.089 ton.

Maka dari itu, supaya panen raya bawang merah di Demak tidak serentak sehingga harga anjlok, Pemkab pun tengah mencari jalan tengah.

“Entah bergantian menanam atau dari Dingdakop UMK akan melakukan kerja sama dengan perusahaan di Demak untuk stok bawang. Jadi dari Pemkab akan berusaha mengelola agar tahan lama,” imbuh dia.

Di sisi lain, Pemkab menginisiasi gerakan membeli bawang merah. Hal ini merupakan salah satu cara untuk membeli bawang merah milik petani dengan harga wajar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya