Pemprov Jateng Kirim Logistik dan 50 Relawan Bantu Korban Semeru

Pemprov Jateng Kirim Logistik dan 50 Relawan Bantu Korban Semeru - GenPI.co JATENG
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. (Foto: Diskominfo Jateng)

Pelaksana tugas (Plt) Kalakhar BPBD Jateng, Safrudin, menambahkan relawan yang berangkat memiliki keterampilan khusus.

Mereka sudah terlatih untuk mengurusi logistik, dapur umum, tenaga kesehatan, psikososial dan pertukangan. 

Mereka juga ada untuk membantu rehabilitasi rumah yang tertimbun material guguran gunung.

Adapun bantuan logistik yang dikirimkan di antaranya, makanan bayi, tempat tidur genset, sayuran air mineral. 

Adapula biskuit pakaian dalam perempuan sarung, selimut, mukena sajadah, pakaian bayi, masker, dan obat-obatan.

“Kami sampai tanggal 12 (Desember 2021) di sana. Relawan yang diberangkatkan berasal dari PMI, Pramuka, MDMC, LPBI NU, Sarda, Tagana dan masih banyak lagi,” jelas dia. 

Sebelumnya, Gubernur Jateng juga menjalin komunikasi dengan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur terkait bantuan yang dibutuhkan. 

Selain itu, pihaknya juga berkoordinasi terkait jalur atau akses yang bisa dilalui untuk menyalurkan bantuan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya