Cuma Ada 19 di Indonesia, Udinus Semarang Sabet Akreditasi Unggul

Cuma Ada 19 di Indonesia, Udinus Semarang Sabet Akreditasi Unggul - GenPI.co JATENG
Universitas Dian Nuswantoro Semarang. (Foto: ANTARA/HO-Humas Udinus Semarang)

GenPI.co Jateng - Universitas Dian Nuswantoro atau Udinus Semarang masuk ke dalam daftar 19 perguruan tinggi yang menyabet akreditasi unggul di Indonesia.

Akreditasi unggul itu ditetapkan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) dengan nomor sertifikat 107/SK/BAN-PT/AK-ISK/PT/III/2022.

Udinus bakal menyandang predikat akreditasi unggul ini hingga 2026.

BACA JUGA:  Indonesia Harus Swasembada Gula Pada 2025, Begini Caranya

"Kualitas pendidikan di Udinus terus mengalami peningkatan yang signifikan," kata Rektor Udinus Semarang, Edi Noersasongko, dikutip Antara, Jumat (4/3).

Dia mengaku bangga atas capaian yang dibukukan Udinus Semarang.

BACA JUGA:  Ini Janji Arhan di Tokyo Verdy: Saya Akan Tunjukkan yang Terbaik!

Hasil ini tak lepas dari peran seluruh civitas akademika Udinus yang berkomitmen memajukan kampus.

Edi menyatakan usaha untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan sarana pendukung akan terus digelar.

BACA JUGA:  Ini Sosok Gusti Bhre Raja Mangkunegaran, Sarjana Hukum Lulusan UI

"Tentu ini bukan tujuan akhir, namun akan terus kami pertahankan dan menambah kualitas pembelajaran, serta sarana dan prasarana pendukung," sambung dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya