
GenPI.co Jateng - Sebanyak satu regu Basarnas diterjunkan mencari dan menolong seorang pria yang dilaporkan jatuh ke Sungai Logawa, Banyumas, Minggu (20/2).
Seorang pria itu yakni Supriono alias Ciblek, 40, warga Desa Karanganyar, Patikraja, Banyumas.
Awalnya, seorang pedagang, Endro Purnomo, 46, warga Desa Karanganyar, melihat Supriono berlari ke arah jembatan kereta api, Minggu sekitar pukul 9.40 WIB.
BACA JUGA: Kapolri Kirim Helikopter Jemput Bocah Rembang yang Sakit Tumor
Di belakang Supriono ada dua orang tetangga Supriono berboncengan mengendarai sepeda motor.
Endro lantas mengikuti Supriono dan berusaha menghentikannya agar tidak lari ke arah jembatan itu.
BACA JUGA: Mantap! Hampir 300.000 Merchant di Solo Raya Pakai QRIS
Namun, Supriono terus berlalu hingga ke tengah jembatan. Di sana, dia terjatuh dan sempat mengenai tebing sungai.
"Saat jatuh ke sungai, kemungkinan yang bersangkutan dalam kondisi pingsan akibat terbentur tebing. Hingga ini keberadaan Supriono masih dalam pencarian," kata Kepala Basarnas Cilacap, I Nyoman Sidakarya, dikutip Antara, (20/2).
BACA JUGA: Hadapi Cuaca Ekstrem, BPBD Banjarnegara Perkuat Kesiapsiagaan
Menerima laporan itu, Basarnas lantas menerjunkan satu regu untuk pencarian dan pertolongan korban.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News