KA Brantas Tabrak Truk di Semarang, Perjalanan 9 Kereta Api Terlambat

KA Brantas Tabrak Truk di Semarang, Perjalanan 9 Kereta Api Terlambat - GenPI.co JATENG
KA Brantas menabrak sebuah truk di perlintasan sebidang Jalan Madukoro Semarang, Selasa (18/7) malam. (Foto: ANTARA/I.C.Senjaya)

GenPI.co Jateng - Sebanyak 9 perjalanan kereta api (KA) terdampak kecelakaan KA Brantas yang menabrak truk trailer di perlintasan sebidang Jalan Madukoro, Kota Semarang, Selasa (18/7) malam.

Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang Ixfan Hendri Wintoko menjelaskan perjalanan sejumal KA ini tertahan di Stasiun Poncol dan Stasiun Semarang Tawang.

Ixfan menyebut lamanya keterlambatan KA ini bervariasi antara 4 menit hingga 87 menit.

BACA JUGA:  Begini Kondisi KA Brantas yang Tabrak Truk di Perlintasan Madukoro Semarang

Menurut dia, pihaknya tengah mengupayakan evakuasi untuk membersihkan jalur agar segera bisa dilintasi KA kembali.

"Evakuasi diupayakan agar jalur hulu dan hilir dapat segera lancar," kata dia.

BACA JUGA:  Astaga! KA Brantas Tabrak Truk di Perlintasan Madukoro Semarang, Begini Kronologinya

Sejumlah KA yang terlambat karena kecelakaan KA Brantas ini adalah KA Kamandaka, KA Kaligung, KA Gumarang, KA Kertajaya, KA Argo Merbabu, KA Joglosemarkerto, KA Brawijaya, serta KA Brantas dari Blitar tujuan Jakarta.

Saat itu truk trailer mogok mesin ketika melintas di atas rel perlintasan Madukoro, Semarang Barat.

BACA JUGA:  Jalan-Jalan Naik Kereta ke Semarang! Ini Jadwal dan Harga Tiket KA Banyubiru

Ketika itu sopir dan kernet truk sudah berupaya meminta bantuan, tetapi tidak sempat hingga akhirnya kecelakaan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya