Jalan dari Semarang ke Jakarta Makin Mudah, Ada KA Argo Merbabu Lho! Ini Jadwal dan Harga Tiketnya

Jalan dari Semarang ke Jakarta Makin Mudah, Ada KA Argo Merbabu Lho! Ini Jadwal dan Harga Tiketnya - GenPI.co JATENG
Calon penumpang akan memasuki kereta di Stasiun Semarang Tawang. (Foto: ANTARA/Daop 4 Semarang)

GenPI.co Jateng - Daop 4 Semarang mengoperasikan KA Argo Merbabu relasi Semarang-Jakarta mulai 1 Juni 2023.

Manajer Humas PT KAI Daerah Operasi (Daop) 4 Semarang Ixfan Hendri Wintoko mengatakan KA Argo Merbabu merupakan salah satu kereta alternatif untuk melayani rute Semarang-Jakarta.

KA Argo Merbabu berangkat dari Stasiun Semarang Tawang pada pukul 05.50 WIB dan tiba di Stasiun Gambir pada 11.40 WIB.

BACA JUGA:  Pengumuman! Jadwal 24 KA di Daop 4 Semarang Berubah Mulai 1 Juni 2023, Ini Daftarnya

Sedangkan relasi Jakarta-Semarang, KA Argo Merbabu berangkat pada pukul 14.20 WIB dan tiba di Semarang pada 20.29 WIB.

Ixfan menyebut rangkaian KA Argo Merbabu kelas eksekutif terdiri dari 8 gerbong tersebut akan beroperasi setiap hari.

BACA JUGA:  Siap-Siap! Puncak Arus Balik di Daop 4 Semarang Diprediksi 24-25 April 2023

Adapun harga tiket KA Argo Merbabu akan dijual antara Rp280.000 hingga Rp 370.000 per orang.

"Pada masa promosi pada bulan Juni, tiket akan dijual dengan harga Rp200 ribu per orang," kata dia, Senin (15/5).

BACA JUGA:  Buruan Pesan! Masih Ada 51.000 Tiket Kereta Api di Daop 4 Semarang

Selain KA Argo Merbabu, ada 2 kereta api baru yang juga beroperasi mulai 1 Juni 2023.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya