Bukti Suporter Damai, Gibran Pasang Baliho Mataram is Love di Stadion Manahan

Bukti Suporter Damai, Gibran Pasang Baliho Mataram is Love di Stadion Manahan - GenPI.co JATENG
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka yang memasang baliho bertuliskan Mataram is Love di depan Stadion Manahan, Solo, pada Rabu (5/9). (Foto: jpnn.com)

GenPI.co Jateng - Seruan berdamai antara suporter Persis Solo dan PSIM Yogyakarta terus digaungkan.

Hal ini seperti yang dilakukan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka yang memasang baliho bertuliskan Mataram is Love di depan Stadion Manahan, Solo, pada Rabu (5/9).

Selain tulisan Mataram is Love, ada pula logo 3 klub sepak bola, yakni Persis Solo, PSS Sleman, dan PSIM Yogyakarta.

BACA JUGA:  Pernah Jadi Bagian Arema FC, Carlos Fortes Sampaikan Pesan Mendalam Korban Tragedi Kanjuruhan

Gibran mengaku dialah yang menginginkan baliho bertuliskan Mataram is Love itu dipajang di salah satu pintu Stadion Manahan Solo.

"Emang tak kon masang (memang saya suruh pasang), sebagai tindak lanjut, dan simbol perdamaian," kata dia, Rabu (5/10).

BACA JUGA:  Tragedi di Kanjuruhan Telan Ratusan Korban, Begini Harapan Suporter Persis Solo

Sebelumnya, Gibran mengapresiasi inisiatif dari suporter PSIM Yogyakarta yang mengundang suporter Persis Solo untuk menggelar doa bersama di Stadion Mandala Krida, Selasa (4/10) malam.

"Kami apresiasi inisiatif dari para suporter, luar biasa sekali," tutur Gibran.

BACA JUGA:  Piala Dunia U-20 Terancam Batal Pascatragedi di Kanjuruhan, Gibran Ngaku Pasrah

Sementara itu, Presiden Pasoepati Maryadi Gondrong menuturkan saat para suporter Persis Solo berangkat ke Yogyakarta, papan baliho ini belum ada.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Baliho Mataram Is Love Terpampang di Stadion Manahan, Simbol Perdamaian Suporter Solo-Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya