Wali Kota Hendrar Prihadi Keluarkan Peringatan, Waspadalah!

02 Desember 2021 06:00

GenPI.co Jateng - Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi tidak memungkiri ada ancaman virus corona varian Omicron.

Oleh karena itu, Hendrar meminta para warga menerapkan protokol kesehatan ketat (prokes).

Hendrar menjelaskan, hingga saat ini varian Omicron belum terdeteksi di Semarang.

BACA JUGA:  Pengelola Wisata dan Tempat Hiburan di Semarang Disemprit

“Kita tetap harus waspada dengan varian Omicron ini,” kata Hendrar sebagaimana dilansir laman resmi Pemkot Semarang, Rabu (1/12).

Hendrar meyakini penularan virus corona varian Omicron bisa diminimalkan apabila masyarakat mematuhi prokes ketat.

BACA JUGA:  Arus Lalin di Semarang Diprediksi Naik 30% pada Libur Nataru

Selain itu, dia juga mendorong masyarakat mengikuti vaksinasi virus corona (covid-19).

Hendrar memastikan rumah dinasnya tetap siaga untuk menampung dan merawat pasien virus corona.

BACA JUGA:  Taman Kota Semarang Boleh Buka, Tak Boleh untuk Kegiatan Besar

Selain itu, pihaknya juga menyiapkan balai diklat dan Islamic centre untuk pasien.

“Ada juga beberapa tempat lain yang selama ini kami pakai,” ucap Hendrar.

Politikus PDIP itu optimistis semua tempat yang disiapkan bisa menampung 3000-an pasien.

“Insyaallah semoga tempat-tempat itu enggak terpakai dan tidak ada pasien,” kata Hendrar Prihadi. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG