Hore! 130 Pedagang Korban Kebakaran Pasar Johar Dapat Tempat Baru

12 Februari 2022 10:00

GenPI.co Jateng - Sebanyak 130 pedagang yang menjadi korban kebakaran relokasi Pasar Johar akan dibangunkan tempat sementara di Pasar Kanjengan.

Mereka ini adalah pedagang yang belum memeroleh tempat berjualan di bangunan Pasar Johar yang baru.

Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, mengatakan sebanyak 130 lapak yang rencananya dibangun di sekitar Pasar Kanjengan.

BACA JUGA:  Duh! Kerugian Akibat Kebakaran Relokasi Pasar Johar Capai Rp 11 M

"1 Maret 130 pedagang yang belum dapat undian akan menempati lapak sementara," kata dia, Sabtu (12/2).

Adapun pembangunan lapak sementara bagi 130 pedagang akan diambil dari anggaran biaya tak terduga.

BACA JUGA:  Ini Permintaan Pedagang Korban Kebakaran Relokasi Pasar Johar

Nantinya para pedagang yang belum mendapat jatah lapak ini akan ditempatkan di Shopping Center Johar yang saat ini masih direlokasi.

Mereka merupakan bagian dari 393 pedagang yang menjadi korban kebakaran relokasi Pasar Johar di kawasan Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) pada 2 Februari 2022 lalu.

BACA JUGA:  Ini Rencana Penataan Pasar Johar, Ditarget Kelar Akhir Februari

Sedangkan 263 pedagang lainnya telah mendapat lapak di bangunan Pasar Johar yang anyar.

Mereka bisa segera menempati tempat berjualan di Pasar Johar yang telah selesai direnovasi.

Di sisi lain, Hendi memastikan akan mengawal pemberian bantuan bagi para pedagang korban kebakaran Pasar Johar Relokasi tersebut.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG