Catat! Mensos Minta Lumbung Sosial Diaktifkan Bagi Korban Bencana

26 Januari 2022 10:00

GenPI.co Jateng - Menteri Sosial, Tri Rismaharini, menekankan pentingnya mengaktifkan lumbung sosial sehingga ada kesiapan dari warga korban bencana.

Menurut dia, lumbung sosial ini  sewaktu-waktu bisa digunakan Dinas Sosial untuk membantu warga terdampak bencana.

“Kalau habis bisa isi lagi, bahan makanan ada, selimut ada, kasur ada, makanan anak, ada kids wear, perlengkapan bayi dan sebagainya," kata dia, setelah menyerahkan bantuan untuk korban tanah longsor di Delikrejo, Kelurahan Tandang, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang, Selasa (25/1).

BACA JUGA:  Ini Penyebab Proyek Tol Tanggul Laut Semarang Terhambat

Selain itu, Mensos juga mendorong pemerintah daerah agar menggiatkan sosialisasi sekaligus pembangunan rumah layak huni.

Ini khususnya bagi masyarakat yang tinggal di daerah-daerah rawan bencana alam.

BACA JUGA:  Kabar Baik, Kasus Positif Omicron di Semarang Tinggal 1 Pasien

"Di samping itu, pemda juga melakukan pemetaan daerah-daerah rawan bencana untuk pengurangan risiko bencana," papar dia.

Risma pun menginstruksikan daerah untuk melakukan pemetaan lokasi rawan bencana alam.

BACA JUGA:  Awas! Jadi Jukir Nakal, Siap Disikat Tim Saber Pungli Semarang

Terutama saat musim hujan, ini menjadi penting untuk meminimalkan adanya korban.

Dia menyebut bencana alam yang terjadi akibat pemanasan global itu bermacam-macam jenis dan risikonya.

"Tadi di bawah hutan lindung ada longsor, artinya memang ada global warming (pemanasan global) dampaknya tinggi, bahkan tadi Bupati Pekalongan juga menyatakan ada warga yang kesetrum pas banjir, jadi memang harus waspada terhadap kondisi," jelas dia.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG